Rabu, 07 Juli 2010

KAMERA TEMBUS PANDANG

Sebuah perusahaan di inggris telah mengembangkan sebuah kamera yang mampu mendeteksi senjata, narkoba, ataupun bahan peledak yang tersembunyi dibalik pakaian dengan jarak maksimal 25 meter. Kamera ini disebut T5000 diciptakan oleh thruvision dengan tekhnologi “passive imaging” yang mapu mendeteksi objek dengan sinar elektromagnetik atau yang biasa disebut Terahertz atau T-Rays. Sinar Terahertz hadir diantara sinar inframerah dan microwave pada sebuah spektrum elektromagnetik.

Kamera canggih ini dapat mendeteksi objek tersembunyi sampai dalam kedalaman 25 meter dan bahkan mendeteksi objek yang bergerak, seperti orang yang lalu lalang namun tidak akan menelanjangi orang atau memperlihatkan detail tubuh.

Kamera ini nantinya akan digunakan untuk keperluan militer ataupun umum dan dapat digunakan utuk keperluan bandar udara, pusat berbelanjaan, atau hotel.

0 Komentar:

 
;